Hidup tak sekedar merasakan tiupan sang bayu
Bukan juga ajang mempertahankan ego
Dulu kharismamu elok dipandang
Kesedihan kau cegah dalam upaya
Berjanji akan kesejahteraan jagat
Namun mengapa ?
Saat tahta bersemayam dalam ragamu
Kau lupa akan janji terdahulu
Memang banyak angka seratus dalam pendidikanmu
Namun jagat tak butuh angka seratus
Ingatlah kau diciptakan insan cendakiawan
Membangun sejahtera dan keadilan
Lalu mengapa ?
Saat di uji tahta langkah tegap mu tercipta keangkuhan
Jeritan insan dimana-mana
Nalarmu tersesat
Jika seperti ini apa yang kau banggakan ?
by : nisfa n.a.
0 Komentar